Komunitas PajakMania adalah komunitas berbasis grup pesan instan yang telah beranggotakan lebih dari 1.300 orang dari berbagai latar belakang: konsultan pajak, staf pajak, pegawai kantor pajak (fiskus), dosen pajak, hingga mahasiswa yang ingin mendalami dunia perpajakan.
Sejak berdiri pada 2010, komunitas ini aktif menjadi ruang diskusi dan berbagi insight mengenai isu-isu terbaru seputar kebijakan publik maupun peraturan perpajakan di Indonesia.
Kegiatan & Program PajakMania
Komunitas PajakMania rutin mengadakan berbagai kegiatan, baik offline maupun online, seperti:
Kelas PajakMania
Kopi Darat PajakMania
Workshop PajakMania
Seminar PajakMania
PajakMania Roadshow
PajakMania Masterclass
Hingga kini, acara sudah diadakan lebih dari 13 kali di kota-kota besar seperti Jakarta, Surabaya, Denpasar, dan Medan.
PajakMania Online Learning
Kini edukasi dan diskusi Komunitas PajakMania hadir dalam bentuk portal digital pajakmania.com.
Di portal ini, pengguna bisa:
Mendapatkan informasi terkini mengenai peraturan perpajakan.
Mengakses video webinar yang sudah berlangsung dengan berbagai topik menarik.
Komunitas PajakMania telah memiliki legalitas resmi dengan nama Perkumpulan Komunitas Ekonomi dan Bisnis, sesuai dengan KEPUTUSAN MENKUMHAM RI NOMOR AHU-0006651.AH.01.07 yang ditetapkan di Jakarta pada 31 Mei 2021.
Coretax Fundamental Training (Introduction, “How To” & Practice) & Apa Yang Harus Diperhatikan Setelah Lapor SPT Tahunan PPh Badan (Preparation for Tax Dispute)